DPP Pasiban Gelar Silaturahmi dan Konsolidasi

[caption id="attachment_701" align="aligncenter" width="448" caption="Ketua Umum Pasiban DPP Pasiban DR. H. Sa’duddin, MM didampingi Ketua Harian H. Damin Sada serta Rektor STIE Pelita Bangsa Dr. H. A. Fikri Jahrie, MM saat acara Silaturahmi dan Konsolidasi Paguyuban Bekasi Banten."]DPP Pasiban Gelar Silaturahmi dan Konsolidasi[/caption]

SMS, Cikarang Pusat - Dalam rangka silaturahmi dan konsolidasi terhadap pengurus Payuban Bekasi-Banten tingkat kabupaten, kecamatan dan tingkat desa, DPP Paguyuban Bekasi-Banten (Pasiban) gelar silaturahmi dan konsolidasi, bertempat di Aula Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Pelita Bangsa, Jl. Inspeksi Kalimalang Jababeka, Cikarang Pusat, Sabtu (21/01).


Hadir dalam acara tersebut, Ketua Umum DPP Pasiban DR. H. Saduddin, MM, Ketua Harian H. Damin Sada, Rektor STIE Pelita Bangsa DR. H. A. Fikri Jahrie, MM, Ketua PWK serta pengurus tingkat desa Se-Kabupaten Bekasi.


Sementara itu, Ketua Harian DPP Pasiban, Damin Sada, mengharapkan kepada seluruh kader Pasiban jangan pernah melenceng dari apa yang telah kita sepakati untuk bersama mengusung kader terbaik Pasiban, DR. H. Sa’duddin, MM, untuk melanjutkan pembangunan di Kabupaten Bekasi.


“Diharapkan kader Pasiban untuk selalu bersilaturahmi, dan jangan pernah menjadi kader yang abu-abu. Ssudah menjadi keharusan sebagai kader Pasiban untuk memenangkan DR. H. Sa’duddin, MM menjadi Bupati Bekasi untuk kedua kalinya,” ujarnya penuh semangat.


Dikatakannya, sesuai dengan amanat raker dan musyawarah luar biasa keluarga besar Pasiban, sepakat untuk mengusung kader terbaiknya yaitu DR. H. Sa’duddin, MM untuk memimpin kembali Kabupaten Bekasi.


“Seluruh kader Pasiban baik tingkat kecamatan serta tingkat desa, harus merapatkan barisan guna mensosialisasikan kepada masyarakat tentang keberhasilan Bupati Sa’duddin dalam memimpin kabupaten Bekasi,” tukasnya.


Di tempat yang sama, Ketua Umum Pasiban DR. H. Sa’duddin, MM mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader pasiban yang selalu semangat dalam bekerja demi kemenangan kader terbaiknya.


“Perbanyaklah berbuat kebaikan, jangan pernah kita menjelekkan orang lain. Yang terpenting perbanyaklah berbuat kebaikan, insya Allah dengan Izin Allah, Sa’duddin akan memimpin kembali Kabupaten Bekasi,” ujar suami Cucu Sugiarti Sa’duddin ini.


Ditambahkannya, dalam pilkada kali ini kita harus terus berjuang dan perbanyak berbuat kebajikan. Jangan pernah kita menjelekkan calon yang lain, semangat dan motivasi harus ada pada seluruh kader Pasiban, hari ini harus lebih baik dari hari kemarin.


“Yang terpenting kita berdo’a dan bekerja penuh semangat, insya Allah apa yang kita harapkan dapat terwujud dan menjadi kenyataan,” pungkasnya. [ks-01]

Leave a Reply